Jumat, 31 Mei 2013

Disperindag Kalteng Bangun Rumah Kemasan

PALANGKA RAYA – Pengemasan terhadap berbagai produk yang dihasilkan pelaku usaha kecil dan menengah merupakan salah satu aspek yang memengaruhi pemasaran. Di Kalteng, pengemasan produk tersebut masih kurang optimal, sehingga diperlukan solusi tepat khusus menangani kemasan produk itu.
Untuk menjawab kendala tersebut, pada tahun anggaran 2013, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Kalteng akan membangun rumah kemasan di Kota Palangka Raya. Rumah kemasan ini akan dibangun di sekitar arena pameran Tamanggung Tilung, Palangka Raya, tepatnya di sebelah kiri pintu masuk kawasan arena tersebut.
“Dengan adanya rumah kemasan ini, diharapkan ke depan untuk kemasan produk makanan olahan maupun hasil-hasil produk yang lain akan difasilitasi di tempat itu,” kata Kepala Disperindag Provinsi Kalteng Damber, saat ditemui usai penutupan Kalteng Expo 2013, di arena pameran Tamanggung Tilung, Jumat (24/5) malam.
Fasilitasi kemasan produk olahan, lanjut Damber, akan dilakukan secara gratis. Sedangkan bahan-bahan untuk kemasan disiapkan oleh pihak yang memiliki produk tersebut. Adapun mesin dan peralatan-peralatan untuk pengemasan dibantu oleh Pemerintah Pusat. Untuk itu, ke depan kemasan berbagai produk di Kalteng akan ditingkatkan lagi, sehingga mempu meningkatkan kualitas dan daya tarik pembeli.
“Karena orang membeli suatu produk pasti akan melihat kemasannya terlebih dahulu. Akan tetapi, kualitas berbagai produk yang ada juga perlu ditingkatkan lagi,” katanya. Upaya lain mendukung produk daerah, imbuh dia, Disperindag Provinsi Kalteng juga memberikan fasilitasi, antara lain, untuk memperoleh sertifikasi halal dan bagaimana meningkatkan higienitas suatu produk.dkw